USG Education dan HOPE Hadirkan Fashion Show Tiga Generasi

USG Education dan HOPE Hadirkan Fashion Show Tiga Generasi

Spread the love

USG Education dan HOPE Hadirkan Fashion Show Tiga Generasi

Pertumbuhan Industri kreatif di Indonesia semakin berkembang pesat hal ini menunjukan bahwa ekonomi Indonesia pun mampu berinovasi dan bersaing dengan negara lainnya. Hal tersebut juga menunjukan bahwa perekonomian di Indonesia selangkah lebih maju.

Kreatifitas sangat dibutuhkan di era globalisasi, seperti saat ini. Hal tersebut dikarenakan persaingan yang semakin meningkat dan ketat di antara para pelaku ekonomi. Industri kreatif merupakan sebuah proses dari penciptaan, kreatifitas, dan ide dari seseorang atau sekelompok orang yang dapat menghasilkan sebuah karya, tanpa mengeksploitasi sumber daya alam, serta dapat dijadikan produk ekonomi yang menghasilkan.

Berkembangnya Industri Kreatif di Indonesia

Hal ini saya melihatnya langsung bagaimana industri kreatif berkembang sangat baik bagaimana para designer menghasilkan karya terbaiknya dalam acara Fashion Show 3 (three) Generations yang merupakan bagian dari serial UIC for HOPE Festival dengan tema Reinventing Heritage.

Fashion show ini merupakan suatu gerakan yang bertujuan meneruskan tradisi mengangkat budaya Indonesia dan menjaga kesinambungan alam lintas generasi. USG Education turut serta memberikan dukungannya kepada industri kreatif di Indonesia dengan mengadakan kegiatan akademis yang mendekatkan siswa dengan praktik langsung di industri kreatif melalui “UIC for HOPE Festival – Reinventing Heritage”.

Acara fashion show diprakarsai oleh USG Education melalui salah satu program pendidikan internasionalnya UIC College bekerjasama dengan HOPE (Gelang Harapan) selain itu UIC for HOPE Festival mengadakan eksibisi yang menampilkan hasil karya para siswa UIC College dan HOPE yang diperkuat dengan beragam hasil karya kreatif dalam bidang UMKM Bisnis, Fashion, Desain, dan Musik disertai juga dengan penggalangan dana untuk para penderita kanker yang membutuhkan.

 

HOPE (Gelang Harapan) merupakan yayasan yang bergerak dalam bidang sosial didirikan oleh tiga orang sahabat yaitu Wulan Guritno, Amanda Gratiana Soekasah, dan Janna Soekasah Joesof.

USG Education dan HOPE Gelar Fashion Show Tiga Generasi

Acara yang diselenggarakan di Mall Neo Soho Central Park, Jakarta Barat merupakan ajang kreasi dari anak bangsa yang menampilkan hasil karya kreatif lintas generasi di bidang Fashion, Desain, dan Musik, selain itu festival ini merupakan wahana untuk menimba ilmu dari para pakar Industri Kreatif yang telah mendunia.

Acara fashion show banyak dihadiri oleh para pelaku industri, professional serta komunitas fashion di Indonesia yang berhasil memukau para undangan yang hadir melalui berbagai rancangan dengan konsep yang mengeksplorasi kekayaan lokal dan di applikasikan dalam elemen desain seperti motif, material dan warna yang menangkap selera pasar masa kini.

Adhirama Gumay selaku Presiden Direktur USG Education, menjelaskan bahwa industri kreatif di negeri kita yang salah satunya fashion harus di dukung oleh generasi penerus yang akan melanjutkan tongkat estafet. UIC For HOPE Festival adalah langkah nyata untuk menghasilkan bakat baru yang akan menjadi generasi penerus para desainer terkemuka Indonesia, berbasis kearifan lokal dengan mengikuti selera global serta mendukung UMKM di Indonesia”.

Aimee Sukesna selaku USG Education Head of BSD Campus menambahkan dalam membuat suatu rancangan dibutuhkan kreatifitas dan kompetensi agar koleksi fashion memiliki daya saing tinggi. Untuk itu generasi penerus industri fashion harus memiliki kemampuan menciptakan konsep tata busana yang berkarakter, design yang otentik dan tahu mengenai branding serta bisnis agar koleksi yang dibuat memiliki nilai lebih di pasar domestik bahkan internasional.

Acara puncak “UIC for Hope Festival” akan menampilkan tiga generasi Perancang Busana dalam tema “Reinventing Heritage” yang terdiri dari desainer senior Ghea Panggabean yang sudah 40 tahun berkarya senantiasa mengangkat tekstil dan budaya Indonesia dalam setiap rancangannya.

Pada acara UIC for Hope Festival kali ini Ghea mengangkat Kain Cual atau yang kerap disebut Tenun Cual, kain tenun tradisional khas Bangka Belitung. Tenun Cual merupakan perpaduan antara teknik songket dan tenun ikat, namun yang menjadi ciri khasnya adalah susunan motif menggunakan tehnik tenun ikat.

Kain asli Tenun Cual ini dikreasikan menjadi busana kekinian seperti celana, rok, jaket dan sarung trendy yang dipadukan dengan Blouse, tunik dari bahan chiffon dan organza tidak lupa ditambahkan ciri khas dari Ghea Panggabean yaitu print motif emas lalu hiasan manik dan bordir sehingga membuat koleksi ini tambah indah.

Selain itu Ghea juga menampilkan koleksi wayang beber dalam warna – warna baru yang ditranslasikan ke dalam gaya masa kini diatas bahan chiffon yang nyaman dan eksklusif.

Kemudian Ghea Resort by Amanda Janna yang senantiasa merepresentasikan nilai nilai mengenai alam dan budaya Indonesia, dengan tema Harimau Sumatra dan Suku Mentawai dalam koleksi pakaian bergaya “Resort Wear” modern masa kini yang cocok dan nyaman di pakai sehari – hari seperti kemeja, outer, shorts, cargo pants dari bahan katun dan rayon dengan nuansa warna – warna alam yang trendi seperti hijau sephia dan hitam.

Turut hadir Rinda Salmun yang mengangkat tema Sustainability terkait kelangsungan lingkungan. seperti pencemaran alam yang dapat disebabkan oleh produksi berlebihan. Untuk itu Rinda Salmun selalu mengedepankan konsep Upcycling dan Zero Waste dalam produksinya dengan menggabungkan daur ulang, dan pemilihan materi yang lebih ramah lingkungan.

HOPE dan USG Education melalui program UIC College, memiliki visi yang sama untuk mewujudkan suatu kegiatan yang bertujuan membangkitkan kembali harapan dan semangat berbagi diantara masyarakat, bersatu untuk memperbaiki kualitas hidup melalui empati dan kasih sayang

Melalui kegiatan seperti UIC for HOPE Festival para pelaku industri kreatif dapat mengembangkan Skill dan kreativitas calon individu muda dalam dunia kreatif sehingga dapat merevolusi industri kreatif indonesia berkembang sampai mendunia.

UIC College juga menanamkan kepada siswa kecintaannya terhadap budaya dan alam Indonesia sejak dini USG Education memiliki komitmen untuk mewujudkan sumber daya berdaya saing tinggi sebagai sarana utamanya adalah pendidikan.

USG Education yang mengacu kepada serangkaian wawasan yang luas, berakhlak dan berbudi pekerti luhur, serta peduli akan isu sosial.